SDN Oemol Dapat 10 Gedung, DAK Fisik Pendidikan 2024


Berita-Cendana.Com- Boking,- Sekolah Dasar (SD) Negeri Oemol mendapat bantuan dari Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Pendidikan tahun 2024 untuk meningkatkan Sarana dan Prasarana SD Negeri Oemol yang berlokasi di Desa Fatu Manufui, Kecamatan Boking, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Provinsi Nusa Tenggara Timur.


Ditemui wartawan Direktur Sekolah Dasar Kemendikbud Ristek Dr. Muhammad Hasbi yang diwakili oleh Pembina Tim Kerja Tatakelola Satuan Pendidikan Direktorat Sekolah Dasar Minhajul Ngabidin, S.Pd, M.Si di lokasi pembangunan SD Negeri Oemol pada Jumat, (2/8/2024) menyampaikan bahwa pada intinya bantuan tersebut kepada SD Negeri Oemol  untuk meningkatkan kualitas sarana dalam mendukung pembelajaran berkualitas untuk mampu menghasilkan lulusan yang berketerampilan dan berkeahlian.


"Ada 10 ruangan yang terdiri dari enam ruangan kelas satu ruang guru satu ruang laboratorium, satu ruang UKS, satu ruang perpustakaan,” ucap Direktur Sekolah Dasar Kemendikbud Ristek.


Hal senada disampaikan Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar Kabupaten TTS Yordan L. Liu menyampaikan bahwa yang menang tender untuk pembangunan tersebut adalah "CV Queen Satu Hati" dengan Total anggaran DAK Fisik Pendidikan yang akan disalurkan untuk pembangunan SD Negeri Oemol Sejumlah 1.800.000.000 (Satu miliar delapan ratus juta rupiah) dengan jangka waktu 4 bulan kedepan terhitung dari Agustus sampai dengan November 2024.


Lanjut Kabid SD TTS dengan mengungkapkan Anggaran DAK Fisik Pendidikan Tahun 2024 ini komplit sehingga dari 10 ruangan yang akan dibangun itu akan dilengkapi dengan semua fasilitas di dalam ruangan  seperti "Laboratorium dilengkapi dengan peralatan-peralatannya, ruang kelas dengan meja dan kursi,” beber Kabid SD Kabupaten TTS.


Terlepas dari itu Kepala SD Negeri Oemol Soleman Benu, S.Pd mewakili seluruh rekan-rekan guru pendidik yang ada di SD Negeri Oemol mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya baik kepada Pemerintah Pusat maupun Daerah khususnya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (DISDIKBUD) Kabupaten TTS, yang telah memberikan kepercayaan terhadap sekolahnya dengan memberikan bantuan melalui program  DAK Fisik Pendidikan tahun anggaran 2024. 


"Sebagai salah satu sekolah penerima manfaat dari bantuan tersebut tentunya saya sangat senang sekali karena ini merupakan pergumulan yang panjang dari tahun 2018 hingga 2024 ini proses belajar mengajar dengan sarana prasarana sekolah yang darurat dan terbatas namun  pendidik serta siswa-siswi tetap semangat,” kata Kepsek SD Negeri Oemol itu.


Dari 10 gedung lanjutnya yang akan dibangun ini akan lebih menunjang kebutuhan guru pendidik serta siswa-siswi SDN Oemol agar lebih bersemangat lagi dalam hal mengajar dan belajar dengan sejumlah fasilitas baru yang lebih baik. "Saya  pun mohon dukungan semua pihak untuk mensukseskan program Pembangunan 10 Gedung tersebut,” harap Soleman Benu.(BCC/Jho Kase).

0/Komentar/Komentar

Lebih baru Lebih lama

Responsive Ad Slot

Responsive Ad Slot