PKB Hidupkan Mesin Partai, On Fire Menangkan Simon Kamlasi-Adrianus Garu di Pilgub NTT


Berita-Cendana.Com- Denpasar,- Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Hidupkan Mesin Partai, On Fire menangkan Simon Petrus Kamlasi-Adrianus Garu di Pemilihan Gubernur Nusa Tenggara Timur. PKB punya cara tersendiri dalam memenangkan kontestasi Pilkada Gubernur NTT periode 2024-2029 pada 27 November mendatang. 


Yusinta Ningsih Nenobahan Syarief, juru bicara Paket SIAGA serta Direktur SIAGA Centre NTT saat pelaksanaan Muktamar di Denpasar pada Minggu, (25/8/2024) menjelaskan untuk merebut kemenangan Pilgub NTT, seluruh pengurus Provinsi maupun Kabupaten/ Kota se-NTT dikumpulkan. Seluruh kader merapatkan barisan.


Terpantau media ini, pertemuan tersebut  diselenggarakan menyongsong pelaksanaan Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) yang segera dilaksanakan. Adapun spirit yang dibangun dalam pertemuan tersebut adalah, PKB NTT menyatukan tekad dengan seluruh pengurus dan kader untuk memenangkan pasangan Simon Petrus Kamlasi dan Adrianus Garu (Paket SIAGA) sebagai calon gubernur dan wakil gubernur NTT pada Pilgub mendatang. Tak hanya itu, PKB juga membahas sejumlah strategi menyongsong kontestasi politik di setiap kabupaten dan kota di NTT.


Pertemuan tersebut sebagai bukti keseriusan PKB dalam memenangkan kontestasi politik Pilkada serentak 27 November nanti. “Saya mau sampaikan bahwa seluruh mesin partai kita hidupkan, kader lintas wilayah yang didukung pengurus pada Provinsi maupun Kabupaten/Kota dikumpulkan untuk menyatukan barisan memenangkan Pilkada Gubernur maupun daerah,”tegas Yusinta Ningsih Nenobahan Syarief, juru bicara Paket SIAGA dan juga direktur SIAGA Centre NTT. 


Yusinta Ningsih menjelaskan bahwa konsolidasi akan terus dibangun di berbagai tingkatan dan seluruh unsur akan terlibat dalam sebuah pergerakan besar di lapangan untuk menenangkan Pilkada Gubernur NTT mendatang. Dalam pertemuan ini juga, PKB secara resmi menyerahkan dokumen B 1 KWK kepada Simon Petrus Kamlasi. Dokumen ini sebagai bukti dukungan PKB agar paket SIAGA segera mendaftar ke KPUD NTT untuk mengikuti tahapan selanjutnya. 


Dalam pertemuan terbatas yang berlangsung di Denpasar itu, nampak hadir di meja pimpinan, Ketua DPD PKB NTT, Aloysius Malo Ladi, Sekretaris, Ketua Dewan Syuro PKB NTT, H. Ismail Dean, dan calon gubernur NTT yang diusung PKB, Simon Petrus Kamlasi. (Tim Media Siaga).

0/Komentar/Komentar

Lebih baru Lebih lama

Responsive Ad Slot

Responsive Ad Slot