Berita-Cendana.Com - Kupang,- Rayakan Idul Adha 10 Dzulhijjah 1445 Hijriah, LSM - Demokrasi Rakyat Bawah Indonesia (DRBI) sembelih hewan 10 kurban diantaranya 5 ekor sapi dan 5 ekor kambing. Demikian disampaikan kepada media ini pada, Senin, (17/06/2024).
Adit Sitompul sebagai pendiri LSM-DBRI kepada media ini menyampaikan bahwa momentum Idul Adha untuk merefleksikan nilai-nilai pengorbanan, ketaatan, dan kepedulian sosial.
Idul Adha, yang juga dikenal sebagai Hari Raya Kurban, memperingati kisah pengorbanan Nabi Ibrahim AS yang bersedia mengorbankan putranya, Ismail AS, sebagai bentuk ketaatan kepada Allah SWT.
Lanjutnya, Peringatan Idul Adha kali ini, membawa LSM Demokrasi Rakyat Bawah Indonesia yang hadir di Kabupaten Kupang-NTT, menyatakan kerinduan mereka untuk siap berbagi kasih dengan masyarakat sekitar baik yang beragama muslim maupun yang non muslim.
Daging dari hewan Kurban tersebut kemudian dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan, sebagai wujud nyata dari kepedulian sosial dan solidaritas antar sesama,” Lanjut Adit
Adit menjelaskan pembagian daging qurban mengajarkan pentingnya berbagi dan membantu sesama, terutama bagi mereka yang kurang mampu.
Semoga peringatan Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah ini dapat mempererat tali silaturahmi, meningkatkan kepedulian sosial, dan menumbuhkan semangat untuk selalu bersyukur dan berbagi kepada sesama.
“Saya berharap pengorbanan kita di hari yang suci ini diterima oleh Allah Swt. dan membawa berkah bagi kita semua. Selamat Idul Adha 2024,” ujar Adit. (BCC/Ari Betty).
Posting Komentar