Bunda PAUD Hadir dan Beri Makanan Sehat dalam Syukuran Nataru PAUD Diakonia Tuameta


Berita- Cendana.Com- Boking,- Bunda PAUD Diakonia Tuameta Esther Meilany Kamlasi-Siregar, melalui syukuran Natal dan Tahun Baru 2023-2024 setelah ibadah syukur natal dan tahun baru Bunda PAUD memberikan makanan sehat untuk Anak Usia Dini (PAUD) Diakonia Tuameta. Kegaiatan tersebut dilaksanakan di Gedung Kebaktian Jemaat Betel Tuanuna, Wilayah kependetaan Meusin Klasis Amanatun Timur Pada Sabtu, (13/01/2024).


Anak-anak usia dini orang tua dan guru-guru PAUD Diakonia Tuameta penuh di dalam gereja Bethel Tuanuna, mereka sedang merayakan syukuran Natal dan tahun baru bersama Bunda PAUD  Esther Meilany Kamlasi-Siregar dan Kasrem 161 Wira Sakti Kupang Kolonel CPL Simon Petrus Kamlasi 


Ibadah syukuran Natal dan Tahun Baru PAUD Diakonia Tuameta, mengusung tema “Kemuliaan Bagi Allah dan Damai Sejahtera di Bumi" Lukas 2:14 


Melihat antusiasme dan semangat dari anak-anak, orang tua dan guru PAUD yang luar biasa, Esthet membagikan makanan sehat kepada 35 anak-anak PAUD juga membagikan 50 doorprize kepada orang tua siswa dan undangan dengan cara masing-masing datang dan mengambil kertas yang sudah dibawakan oleh Bunda didalam kertas sudah terisis nomor, dan orang tua mengambil Doorprize sesuai dengan nomor yang diambil.


Lanjut Esther mengapresiasi kegiatan tersebut sebagai kegiatan yang sangat bermakna. Menurutnya, dalam membangun kedekatan emosional ibu dan anak tidaklah mudah, ditambah di era saat ini banyak ibu-ibu yang juga bekerja. Sehingga seringkali waktu bersama anak-anak menjadi kurang berkualitas. Kebahagiaan dan keceriaan anak-anak menjadi kunci yang harus diprioritaskan. 


“Saya bahagia melihat anak-anak bahagia bersama orang tuanya. Karena kesibukan orang tua akhirnya waktu bersama anak-anak berkurang. Saya berharap, orang tua bisa selalu menyediakan waktu untuk anak-anaknya. Karena mereka adalah generasi penerus bangsa yang hebat dan luar biasa,” pesannya. (BCC/Jho Kase).

0/Komentar/Komentar

Lebih baru Lebih lama

Responsive Ad Slot

Responsive Ad Slot