Rumah Terbakar, Rizky Benu Tak Bisa Sekolah


Berita-Cendana.Com - Boking,- Rumah terbakar, Rizky Benu tak bisa sekolah karena seragam sekolah, tas, buku-buku, sepatu, kaos kaki, dasi, topi, beras, dan semua pakaian rumah serta semua barang dapur hangus terbakar rata dengan tanah.


Demikian disampaikan oleh Rizky Benu, siswa SMP tersebut sambil menangis menyaksikan rumah dilalap api pada Minggu, (29/10/2023).


Diketahui bahwa rumah tersebut milik pasangan Danial Benu dan Yakomina Banunaek. Saat ini kedua pasangan tersebut tengah merantau ke Kalimantan.


Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut karena Ayah dan Ibu sedang berada di Kalimantan sehingga rumah tersebut ditempati oleh Risky Benu seorang diri sedangkan adik perempuannya Anggi Benu yang duduk di bangku pendidikan Sekolah Dasar tinggal terpisah dengan dirinya. 


Risky Benu saat ini  yang masih duduk di bangku Pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Kelas VII di SMP Negeri Baus.


"Setelah pulang sekolah saya masak dan makan setelah itu saya tidur, sekitar pukul 16.00 WITA saya bangun lalu pergi ke Nifu'Ue, sebelum saya ke Nifu'Ue saya pastikan api sudah padam, sekitar Pukul 21.00 WITA saya dengar teriakan namun tidak pastikan kalau itu kebakaran rumah sudah mendekat kejadian ternyata yang terbakar adalah rumah saya,".


Rumah tersebut dinding pelepah dengan atap daun gewang dinding dan lantai tanah tersebut tidak butuh waktu lama untuk di lalap jago merah. Selang 30 menit rumah tersebut sudah rata dengan tanah. (BCC/Jho Kase).

0/Komentar/Komentar

Lebih baru Lebih lama

Responsive Ad Slot

Responsive Ad Slot