Relawan Teman Jeriko Minta Polisi Proses Kasus Pencemaran Nama Baik yang Dilakukan Welly Dimoe Djami


Berita-Cendana.Com- Kupang,- Relawan Teman Jeriko Menemui Kapolres Kota Kupang Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto terkait laporan polisi yang  pernah dilaporkan oleh Walikota Kupang periode 2017-2022 Jefirstson Riwu Kore dengan nomor : LP/B/173/III/2015/SPKT Polres Kupang Kota pada tanggal 8 Maret 2015 tentang tindak pidana “pemfitnahan dan pencemaran nama baik” lewat media/surat kabar” atas nama terlapor Welly M. Dimoe Djami, Jumat (08/09/2023).


Ketua Relawan Teman Jeriko Yan Piter Lilo yang dikonfirmasi usai bertemu Kapolres Kupang Kota, Ia menyampaikan bahwa Ia dan relawan Teman Jeriko menemui Kapolresta untuk mendapatkan informasi sejauh mana kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan oleh tokoh Kota Kupang Jefirstson Riwu Kore dalam masalah pencemaran nama baik, dirinya berharap Penyidik dapat melanjutkan proses penyidikan terhadap kasus tersebut.


“Hari ini kami datang untuk mengecek laporan tokoh Kota Kupang Bapak Jeriko, panutan kami, oknum atas nama Welly M. Dimoe Djami yang pernah melakukan pencemaran nama baik terhadap dirinya pada tahun 2015,” ujarnya.


Ia berharap Polresta dalam waktu dekat mengambil langkah untuk menindaklanjuti laporan yang pernah dilakukan oleh Jefirstson Riwu Kore yang merusak nama baiknya.


“Kami berharap secepatnya Pak Kapolres serta para penyidik dapat memproses lagi masalah tersebut, sehingga oknum yang melakukan tindakan yang merugikan Jeriko mendapatkan efek jera dan tidak lagi melakukan hal-hal yang merusak nama baik Jeriko,”harapnya.(*).

0/Komentar/Komentar

Lebih baru Lebih lama

Responsive Ad Slot

Responsive Ad Slot