Babinsa Koramil 1621-05/Panite Berperan Penting Pada Sosialisasi Program Aksi Antisipasi Dini, Mekanisme EWS



Berita-Cendana.Com- TTS, - Babinsa Koramil 1621-05/Panite Serda Bonevasius Suhardi A.Md., pegang satu peranan pada sosialisasi aksi antisipasi dini kesiapsiagaan bencana banjir/mekanisme EWS bertempat di Aula Kantor Desa Bena Kecamatan Amanuban Selatan Kabupaten TTS, demikian media menerima rilisan pada Minggu, (23/04/2023).


"Sosialisasi ini tentu menjadi sangat bermanfaat bagi kita semua. Sosialisasi ini kan semakin meningkatkan kepekaan dan pengetahuan kita sebagai upaya dalam antispasi maupun langkah saat terjadinya bencana,".


Kegiatan ini juga sebagai wujud kepedulian pihaknya dan BPBD, khususnya bagi masyarakat dalam pemahaman serta peningkatan kesadaran tanggap bencana, ungkapnya.


Terpisah, Dandim 1621/TTS  menambahkan sosialisasi ini merupakan upaya mewujudkan masyarakat wilayah Kabupaten TTS yang tangguh akan bencana.


Kegiatan dilaksanakan berkaitan dengan akan dipasangnya alat EWS di Desa Bena, tepat nya di RW IV merupakan daerah awal terdampak banjir akibat luapan sungai panjang karena letaknya di sepanjang aliran sungai.  EWS ini selanjutnya akan digunakan untuk meminimalisir dampak pasca banjir di daerah yang terdampak banjir karena peringatan yang diberikan kepada masyarakat lebih dini, pungkasnya. (Sumber Pendim 1621/TTS).


0/Komentar/Komentar

Lebih baru Lebih lama

Responsive Ad Slot

Responsive Ad Slot