Masyarakat Malaka Inisiatif Gali Saluran Air

Berita-Cendana.com- Malaka,- Tergenangnya air hujan masyarakat berinisiatif menggali saluran air di Dusun Katara A, Desa Fafoe, Kecamatan Malaka Barat Kabupaten Malaka.


Pantauan media di lokasi, sudah satu Minggu masyarakat bergotong royong menggali saluran air, karena disaat hujan air tidak mengalir disebabkan tidak dibuatkan saluran air sewaktu perbaikan jalan raya.


Disampaikan oleh salah satu tokoh masyarakat Maria Nelce Hoar (18/01/2022), bahwa hal ini harus dilakukan sebab disaat musim hujan mereka tidak beraktivitas karena kedalaman air mencapai 50 cm.


"Dan penggalian saluran ini kami lakukan secara sukarela oleh kami masyarakat setempat di Dusun Katara A, panjang saluran air yang kami gali ini sekitar 100 meter," paparnya.


Tambahnya, galian saluran ini diakukan untuk mengantisipasi bencana yang lebih besar, contohnya seperti kemarin bencana saroja yang tidak sadari.


Oleh karena itu sebagai masyarakat meminta  kepada Pemerintah Daerah dan Pemerintah Desa supaya saat membangun jalan raya perlu melihat dan menganalisa tentang dampak bagi masyarakat yang ada di pesisir kali, kalau tidak dibuatkan saluran air, tutupnya.

0/Komentar/Komentar

Lebih baru Lebih lama

Responsive Ad Slot

Responsive Ad Slot