DPD NASDEM GELAR RAPAT FINALISASI STRUKTUR

Berita-Cendana.com- Malaka,- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Malaka menggelar rapat finalisasi struktur Partai di tingkat Kabupaten di Sekret Nasdem Kabupaten Malaka, Senin (17/01/2022).


Dalam kesempatan ini Ketua Fraksi Nasdem Kabupaten Malaka Felix Bere Nahak menyatakan, siap eksekusi perintah berdasarkan arahan-arahan DPW.


"Kita pasti tuntaskan semua kewajiban dan persiapkan diri dengan baik termasuk kerja-kerja partai di tingkat masyarakat, beber FBN".


Dalam kesempatan ini ia juga menegaskan komitmen DPD Nasdem Malaka untuk terus bergiat mempersiapkan elemen partai di Kabupaten Malaka termasuk mengamankan semua instruksi dari DPW Nasdem NTT.


Terpisah, Rapat ini dilaksanakan untuk memastikan rampungnya proses E-KTA dan susunan kepengurusan partai baik itu DPD, DPC, ungkap Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Nasdem NTT, Alexander Ena.


"Kedatangan kita kesini dalam rangka memastikan finalisasi struktur berdasarkan standar yang diberikan partai, tegasnya". 


Tambah Alexander, termasuk Restrukturisasi dan posisi, juga memastikan jumlah kepengurusan yang hendak dilantik, ujarnya.


Wilayah Timor sendiri ada empat (4) Kabupaten yang sudah siap yakni Malaka, Belu, TTU dan TTS. Sedangkan Kabupaten Kupang dan Kota Kupang belum rampung prosesnya, jelasnya.


Menurut Ketua DPW Nasdem NTT, untuk saat ini dari 22 Kabupaten/kota, yang sudah fix dan siap dilantik hanya 12 Kabupaten termasuk DPD Nasdem Kabupaten Malaka, jelasnya.

0/Komentar/Komentar

Lebih baru Lebih lama

Responsive Ad Slot

Responsive Ad Slot