Berita-Cendana.com- TTS,- Sekolah Tinggi Agama Kristen Arastamar SoE ( STAKAS ) menggelar Yudisium Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Kristen Tahun Akademik 2020/2021, kegiatan berlangsung di Aula STAKAS, Desa Nulle, Kecamatan Amanuban Barat, Kabupaten TTS (18/12/2021).
Ketua STAKAS, Phidolija Tamonob,M.Pd.K saat dihubungi media ini menyampaikan bahwa berdasarkan proses review terkait hasil pembelajaran mahasiswa Program Studi pendidikan Agama Kristen (PAK) yang dilakukan bersama Ketua Program Studi Pendidikan Agama Kristen, Margarita D.I Ottu M.Pd.K., Dr. Stenly Paparang, M.Th, Dosen STT Moriah Jakarta (Penguji Tamu), dan dihadiri juga oleh semua civitas akademika STAKAS pada Kamis, 16 Desember yang menghasilkan 9 mahasiswa Prodi PAK yang dinyatakan LULUS dan berhak mengikuti Yudisium.
Lebih Ojha sapaan Ketua STAKAS dalam sambutannya menyampaikan bahwa setelah diwisuda dan terjun ke masyarakat, diharapkan mahasiswa (alumni) bisa mengimplementasikan ilmu PAK yang telah dipelajari dan diserap selama ini. Milikilah sifat rendah hati, dan belajarlah dari tokoh YESUS dan tetap junjung tinggi “Profesionalitas” dalam setiap tindakan serta jaga nama baik almamater, mengabdilah di masyarakat, dan tunjukan bahwa anda adalah “Lulusan terbaik STAKAS ”, tegasnya.
Sementara itu, Margarita, menjelaskan bahwa sebagaimana diketahui, Yudisium adalah proses akademik menyangkut penerapan nilai dan kelulusan mahasiswa dari seluruh proses pembelajaran serta merupakan suatu keputusan untuk seorang mahasiswa, dimana ia dinyatakan telah memenuhi berbagai macam persyaratan akademik dan administratif yang diwajibkan sehingga secara sah dinyatakan lulus dan berhak memperoleh gelar kesarjanaan Strata-1.
Proficiat kepada 9 Mahasiswa yang dinyatakan Lulus dan selamat mempersiapkan diri untuk melayani dimana saja dengan tetap memiliki semangat seorang laskar Kristus yang setia kumandangkan misi Kristus, tutupnya Margarita.(ST).
Posting Komentar